Berawal dari melihat - lihat foto kenangan masa lalu. Aku melihat salah satu foto yang menyebabkan ku teringat pada seseorang. Dimana aku belum bisa mengikhlaskan nya untuk orang lain. Namun temanku menyarankan cobalah untuk meminta maaf.
Walaupun kau bukan orang yang bersalah misalkan, tapi cobalah meminta maaf. Ternyata effectif aku merasakan hati ini plong, lega, bahagia dan rasa ikhlas melepasnya untuk orang lain timbul. ku omongin ma temenku itu, Temanku itu pun berkata terkadang merendah itu membuat hati bahagia, dan bahagia itu tanda kita telah ikhlas.Merendah bukan berarti kita tidak mampu lebih baik, tidak mampu lebih dari orang lain, malu, minder atau sebagainya. Namun dalam mencari keikhlasan ini, Merendah telah membuktikan padaku. Ini lah sikap yang harus aku ambil untuk mengikhlaskan sesuatu. Mungkin yang kita inginkan, miliki, bahkan sayangi. Dengan merendah aku merasa tiada lebih tinggi dari dirinya, dan rasa ini membuat egoku luluh. Dan aku berani meminta maaf atas semua kesalahan.
So ... untuk yang belum pernah merasakan hal seperti ini. 'Merendah' merupakann salah satu kunci dan obat untuk mendapatkan rasa ketenangan, bahagia serta ikhlas. (terbukti)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar